TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 14:15

Konteks
Menyeberangi Laut Teberau
14:15 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Mengapakah engkau berseru-seru demikian kepada-Ku? i  Katakanlah kepada orang Israel, supaya mereka berangkat.

Keluaran 15:25

Konteks
15:25 Musa berseru-seru f  kepada TUHAN, dan TUHAN menunjukkan kepadanya sepotong kayu; Musa melemparkan g  kayu itu ke dalam air; lalu air itu menjadi manis. Di sanalah diberikan TUHAN ketetapan-ketetapan dan peraturan-peraturan kepada mereka dan di sanalah TUHAN mencoba h  mereka,

Keluaran 32:11-14

Konteks
32:11 Lalu Musa mencoba melunakkan p  hati TUHAN 1 , Allahnya, dengan berkata: "Mengapakah, TUHAN, murka-Mu bangkit terhadap umat-Mu, yang telah Kaubawa keluar dari tanah Mesir dengan kekuatan yang besar dan dengan tangan q  yang kuat? 32:12 Mengapakah orang Mesir akan berkata: Dia membawa mereka keluar dengan maksud menimpakan malapetaka kepada mereka dan membunuh mereka di gunung dan membinasakannya dari muka bumi? r  Berbaliklah dari murka-Mu yang bernyala-nyala itu dan menyesallah karena malapetaka s  yang hendak Kaudatangkan kepada umat-Mu. 32:13 Ingatlah t  kepada Abraham, Ishak dan Israel, hamba-hamba-Mu itu, sebab kepada mereka Engkau telah bersumpah demi diri-Mu u  sendiri dengan berfirman kepada mereka: Aku akan membuat keturunanmu sebanyak bintang v  di langit, dan seluruh negeri w  yang telah Kujanjikan ini akan Kuberikan kepada keturunanmu, supaya dimilikinya untuk selama-lamanya." 32:14 Dan menyesallah 2  x  TUHAN karena malapetaka yang dirancangkan-Nya atas umat-Nya.

Keluaran 33:12-15

Konteks
33:12 Lalu berkatalah Musa 3  kepada TUHAN: "Memang Engkau berfirman kepadaku: Suruhlah bangsa ini w  berangkat, tetapi Engkau tidak memberitahukan kepadaku, siapa yang akan Kauutus bersama-sama dengan aku. Namun demikian Engkau berfirman: Aku mengenal namamu x  dan juga engkau mendapat kasih karunia y  di hadapan-Ku. 33:13 Maka sekarang, jika aku kiranya mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, beritahukanlah kiranya jalan-Mu z  kepadaku 4 , sehingga aku mengenal Engkau, supaya aku tetap mendapat kasih karunia di hadapan-Mu. Ingatlah, bahwa bangsa ini umat-Mu. a " 33:14 Lalu Ia berfirman: "Aku b  sendiri hendak membimbing engkau dan memberikan ketenteraman c  kepadamu." 33:15 Berkatalah Musa kepada-Nya: "Jika Engkau d  sendiri tidak membimbing kami, janganlah suruh kami berangkat dari sini.

Bilangan 14:13-20

Konteks
14:13 Lalu berkatalah Musa kepada TUHAN: "Jikalau hal itu kedengaran kepada orang Mesir 5 , padahal Engkau telah menuntun bangsa ini dengan kekuatan-Mu dari tengah-tengah mereka, l  14:14 mereka akan berceritera kepada penduduk negeri ini, yang telah mendengar m  bahwa Engkau, TUHAN, ada di tengah-tengah bangsa ini, n  dan bahwa Engkau, TUHAN, menampakkan diri-Mu kepada mereka dengan berhadapan muka, o  waktu awan-Mu berdiri di atas mereka p  dan waktu Engkau berjalan mendahului mereka di dalam tiang awan pada waktu siang dan di dalam tiang api pada waktu malam. q  14:15 Jadi jikalau Engkau membunuh bangsa ini sampai habis, maka bangsa-bangsa yang mendengar kabar tentang Engkau itu nanti berkata: 14:16 Oleh karena TUHAN tidak berkuasa membawa bangsa ini masuk ke negeri yang dijanjikan-Nya dengan bersumpah r  kepada mereka, maka Ia menyembelih mereka di padang gurun. s  14:17 Jadi sekarang, biarlah kiranya kekuatan TUHAN itu nyata kebesarannya, seperti yang Kaufirmankan: 14:18 TUHAN itu berpanjangan sabar dan kasih setia-Nya berlimpah-limpah, Ia mengampuni kesalahan dan pelanggaran, t  tetapi sekali-kali tidak membebaskan orang yang bersalah dari hukuman, bahkan Ia membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya, kepada keturunan u  yang ketiga dan keempat. 14:19 Ampunilah v  kiranya kesalahan bangsa ini w  sesuai dengan kebesaran kasih setia-Mu, seperti Engkau telah mengampuni bangsa ini mulai dari Mesir sampai ke mari. x " 14:20 Berfirmanlah TUHAN: "Aku mengampuninya 6  y  sesuai dengan permintaanmu.

Bilangan 16:21-22

Konteks
16:21 "Pisahkanlah dirimu w  dari tengah-tengah umat ini, supaya Kuhancurkan mereka dalam sekejap mata. x " 16:22 Tetapi sujudlah y  mereka berdua dan berkata: "Ya Allah, Allah dari roh segala makhluk! z  Satu orang saja berdosa, a  masakan Engkau murka terhadap segenap perkumpulan ini? b "

Bilangan 16:1

Konteks
Pemberontakan Korah, Datan dan Abiram
16:1 Korah i  bin Yizhar bin Kehat bin Lewi, beserta Datan dan Abiram, j  anak-anak Eliab, k  dan On bin Pelet, ketiganya orang Ruben, mengajak orang-orang

1 Samuel 7:9-12

Konteks
7:9 Sesudah itu Samuel x  mengambil seekor anak domba yang menyusu, lalu mempersembahkan seluruhnya kepada TUHAN sebagai korban bakaran. Dan ketika Samuel berseru kepada TUHAN bagi orang Israel, maka TUHAN menjawab dia. y  7:10 Sedang Samuel mempersembahkan korban bakaran itu, majulah orang Filistin berperang melawan orang Israel. Tetapi pada hari itu TUHAN mengguntur z  dengan bunyi yang hebat ke atas orang Filistin dan mengacaukan a  mereka, sehingga mereka terpukul kalah oleh orang Israel. 7:11 Keluarlah orang-orang Israel dari Mizpa, mengejar orang Filistin itu dan memukul mereka kalah sampai hilir Bet-Kar. 7:12 Kemudian Samuel mengambil sebuah batu b  dan mendirikannya antara Mizpa dan Yesana; ia menamainya Eben-Haezer, c  katanya: "Sampai di sini TUHAN menolong kita."

1 Samuel 12:18-24

Konteks
12:18 Lalu berserulah Samuel kepada TUHAN, h  maka TUHAN memberikan pada hari itu guruh dan hujan, sehingga sangat takutlah i  seluruh bangsa itu kepada TUHAN dan kepada Samuel. 12:19 Berkatalah seluruh bangsa itu kepada Samuel: "Berdoalah j  untuk hamba-hambamu ini kepada TUHAN, Allahmu, supaya jangan kami mati, k  sebab dengan meminta raja bagi kami, kami menambah dosa kami dengan kejahatan ini." 12:20 Dan berkatalah Samuel kepada bangsa itu: "Jangan takut; memang kamu telah melakukan segala kejahatan l  ini, tetapi janganlah berhenti mengikuti TUHAN, melainkan beribadahlah kepada TUHAN dengan segenap hatimu. 12:21 Janganlah menyimpang untuk mengejar dewa m  kesia-siaan 7  n  yang tidak berguna dan tidak dapat menolong karena semuanya itu adalah kesia-siaan belaka. 12:22 Sebab TUHAN tidak akan membuang o  umat-Nya 8 , sebab p  nama-Nya q  yang besar. Bukankah TUHAN telah berkenan untuk membuat r  kamu menjadi umat-Nya? 12:23 Mengenai aku, jauhlah dari padaku untuk berdosa kepada TUHAN dengan berhenti mendoakan s  kamu 9 ; aku akan mengajarkan t  kepadamu jalan yang baik dan lurus. 12:24 Hanya takutlah u  akan TUHAN dan setialah beribadah kepada-Nya 10  dengan segenap hatimu, v  sebab ketahuilah, w  betapa besarnya x  hal-hal yang dilakukan-Nya di antara kamu.

Yeremia 15:1

Konteks
15:1 TUHAN berfirman kepadaku 11 : "Sekalipun Musa b  dan Samuel 12  c  berdiri di hadapan-Ku, hati-Ku tidak akan berbalik kepada bangsa ini. d  Usirlah mereka dari hadapan-Ku, e  biarlah mereka pergi!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:11]  1 Full Life : MUSA MENCOBA MELUNAKKAN HATI TUHAN.

Nas : Kel 32:11

Doa syafaat Musa bagi umat Israel (ayat Kel 32:11-14) menunjukkan bahwa Allah menjawab doa-doa para hamba-Nya yang setia dan membiarkan mereka berperan serta dalam tujuan-tujuan dan keputusan-keputusan-Nya mengenai penebusan.

  1. 1) Jelas sekali bahwa Allah ingin membinasakan umat pemberontak itu (ayat Kel 32:10). Namun Musa, yang bertindak sebagai perantara di antara Tuhan dengan umat itu, dengan sungguh-sungguh memohon syafaat supaya melunakkan hati Allah sehingga mengubah maksud-Nya.
  2. 2) Karena doa Musa yang sungguh-sungguh, Tuhan menaruh belas kasihan (ayat Kel 32:14;

    lihat cat. --> Yak 5:16;

    [atau ref. Yak 5:16]

    lihat art. DOA SYAFAAT).

  3. 3) Kebenaran akbar yang ditekankan di sini ialah bahwa Allah menjadikan hamba-hamba-Nya rekan sekerja (1Kor 3:9). Ia menunjuk mereka sebagai perantara dan juru syafaat bagi yang terhilang

    (lihat cat. --> Rom 9:2),

    [atau ref. Rom 9:2]

    dan sampai batas tertentu nasib orang yang nyaris binasa ada di tangan mereka

    (lihat cat. --> Mat 9:38).

    [atau ref. Mat 9:38]

    Jadi, Allah telah menetapkan bahwa doa syafaat yang sungguh-sungguh dari orang yang benar dapat menggerakkan hati-Nya untuk mengubah maksud-Nya yang sementara dan mendatangkan penebusan bukannya hukuman (bd. Yeh 22:30). Doa sungguh-sungguh mengubahkan keadaan (bd. Mazm 106:44-45; Yer 18:8; 26:3,13,19; Am 7:2-6; Yun 3:10;

    lihat art. DOA SYAFAAT).

  4. 4) Allah tidak mengabaikan doa syafaat seorang hamba yang setia selama harapan akan penebusan masih tetap ada. Syafaat akan ditolak Allah hanya apabila dosa sudah mencapai puncaknya (bd. Yer 15:1; Yeh 14:14,16).
  5. 5) Merupakan rahasia yang tak terselami bahwa Allah dapat diyakinkan oleh doa syafaat manusia yang serba lemah untuk mengubah tindakan yang telah dinyatakan dan berbalik dari murka kepada pengampunan. Allah bukanlah oknum ilahi yang tak berperasaan atau takdir yang tegar, tetapi Allah berkepribadian yang senang digerakkan oleh kasih, iman, dan doa umat-Nya yang setia

    (lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH).

[32:14]  2 Full Life : MENYESALLAH.

Nas : Kel 32:14

Allah tidak mengubah pikiran-Nya sebagaimana manusia melakukannya karena Dia bebas mutlak dari kelemahan dan dosa.

[33:12]  3 Full Life : BERKATALAH MUSA.

Nas : Kel 33:12

Melalui doa Musa, Allah menyesal, mengubah keputusan-Nya (bd. ayat Kel 33:3) dan setuju untuk pergi bersama Musa dan umat-Nya (ayat Kel 33:14;

lihat cat. --> Kel 33:3).

[atau ref. Kel 33:3]

[33:13]  4 Full Life : BERITAHUKANLAH KIRANYA JALAN-MU KEPADAKU.

Nas : Kel 33:13

Semua anak Tuhan harus dengan sungguh-sungguh berdoa agar mengenal jalan-jalan Tuhan, yaitu hati, tujuan, hikmat, prinsip-prinsip kudus, dan bahkan penderitaan-Nya; dengan demikian kita mengenal diri-Nya Allah.

[14:13]  5 Full Life : KEDENGARAN KEPADA ORANG MESIR.

Nas : Bil 14:13

Musa merupakan teladan yang baik sekali dari seorang yang demikian mengabdi kepada Tuhan sehingga dia lebih memikirkan reputasi Allah daripada keberhasilan dan kehormatannya sendiri (lih. ayat Bil 14:12). Ketika orang percaya dengan bersyukur memahami segala yang telah dilakukan Allah untuk mereka melalui Kristus, mereka juga akan ingin mengagungkan Tuhan dan kemuliaan-Nya (bd. ayat Bil 14:21-22) dan menjaga supaya nama-Nya tidak dicela di kalangan orang yang tidak percaya.

[14:20]  6 Full Life : AKU MENGAMPUNINYA.

Nas : Bil 14:20

Pemberian pengampunan tidak senantiasa berarti juga berakhirnya hukuman (lih. ayat Bil 14:21-23,27-37; bd. 2Sam 7:14).

[12:21]  7 Full Life : JANGANLAH MENYIMPANG UNTUK MENGEJAR DEWA KESIA-SIAAN.

Nas : 1Sam 12:21

Samuel mengingatkan orang Israel untuk tidak menyembah dewa-dewa yang tidak berdaya; hanya Tuhan Allah yang sanggup memberikan bantuan yang mereka perlukan pada saat-saat krisis. Untuk keterangan lebih lanjut tentang penyembahan berhala,

lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA.

[12:22]  8 Full Life : TUHAN TIDAK AKAN MEMBUANG UMAT-NYA.

Nas : 1Sam 12:22

Allah tetap bekerja dengan bangsa Israel sekalipun mereka telah membuat pilihan yang salah dan menyimpang dari kehendak-Nya yang sempurna bagi mereka. Dalam kemurahan dan kesabaran-Nya, sering Allah tetap menolong kita sekalipun kita telah membuat pilihan yang salah dan menapaki jalan yang bukan sepenuhnya menjadi kehendak-Nya bagi kita. Ketika kita menyimpang, kita harus memohon pengampunan dan kembali menaati dan melayani Allah dengan segenap hati (ayat 1Sam 12:24). Apabila ini dilakukan, Allah akan memberkati kita dalam situasi sekarang ini. Tetapi apabila kita terus menurut kemauan kita sendiri, kita mendatangkan kehancuran atas diri kita (ayat 1Sam 12:25).

[12:23]  9 Full Life : JAUHLAH DARIPADAKU UNTUK BERDOSA ... DENGAN BERHENTI MENDOAKAN KAMU.

Nas : 1Sam 12:23

Samuel adalah orang yang senantiasa berdoa.

  1. 1) Ia lahir sebagai jawaban atas doa permohonan ibunya (1Sam 1:10-20); ia berdoa bagi umat Allah dan melalui doa ia melihat Israel dibebaskan dari musuh mereka (1Sam 7:5-14); ia berdoa ketika Israel menolak Allah (1Sam 8:6); ia senantiasa berdoa agar umat Allah takut akan Tuhan dan melayani Dia dengan setia (1Sam 12:23-24).
  2. 2) Ayat Mazm 99:6 menyatakan bahwa ia termasuk "di antara orang-orang yang menyerukan nama-Nya." Yer 15:1 menunjukkan bahwa selaku juru syafaat, kedudukan Samuel setara dengan Musa di hadapan Allah.
  3. 3) Samuel demikian memahami sifat, kepentingan, dan kuasa dari doa syafaat sehingga ia menganggapnya dosa apabila ia berhenti memanjatkan doa syafaat

    (lihat art. DOA SYAFAAT).

[12:24]  10 Full Life : HANYA TAKUTLAH AKAN TUHAN DAN SETIALAH BERIBADAH KEPADA-NYA.

Nas : 1Sam 12:24

Sekalipun Saul kini menjadi raja Israel, Samuel selaku nabi Allah tetap memanggil raja dan rakyatnya untuk berjalan di jalan Allah (ayat 1Sam 12:23). Sebagai nabi yang mewakili Allah dan firman-Nya, ia berdiri terpisah dari Saul dan semua raja di masa depan sebagai suara Allah (1Sam 3:20; 15:1; Kel 7:1-2). Raja-raja Israel harus tetap tunduk kepada kekuasaan, ajaran, dan teguran Allah yang disampaikan melalui para nabi-Nya (bd. 1Sam 13:13-14; 15:17-23; 2Sam 12:1-15).

[15:1]  11 Full Life : TUHAN BERFIRMAN KEPADAKU.

Nas : Yer 15:1-9

Allah menjawab syafaat Yeremia dalam Yer 14:19-22. Karena umat itu telah menolak Allah dan terus mundur dari-Nya, maka kebinasaan Yerusalem dan pembuangan ke Babel tidak terelakkan lagi. Allah mengatakan bahwa Dia bahkan akan mengabaikan syafaat Musa dan Samuel jikalau mereka menghampiri-Nya atas nama bangsa itu (lih. catatan berikutnya).

[15:1]  12 Full Life : MUSA DAN SAMUEL.

Nas : Yer 15:1

Musa dan Samuel menjadi dua juru syafaat besar yang di masa lalu telah memohon kepada Allah demi bani Israel (bd. Kel 32:11-14,30-32; Bil 14:13-20; Ul 9:13-29; 1Sam 7:8-9; 12:19-25).



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA